Smartphone penerus A7000, yakni A7000 Plus akhirnya resmi diperkenalkan Lenovo di Filipina. Smartphone ini hadir dengan membawa beberapa perubahan positif guna meningkatkan performanya.
Resolusi Layar Lebih Tinggi
Sama seperti pendahulunya, A7000 Plus masih menggunakan layar berukuran 5,5 inci. Hanya saja kali ini A7000 Plus hadir dengan resolusi yang lebih tinggi, yaitu 1.920 x 1.080 piksel (full HD). Sedangakan versi sebelumnya yang hanya beresolusi 720p.
Memori Internal Lebih Luas
Kali ini memori internal yang disediakan untuk A7000 Plus sebesar 16 GB, meningkat dari A7000 yang hanya memiliki memori internal 8 GB. Hal ini membuat pengguna lebih leluasa dalam meng-install banyak aplikasi. Apalagi memori internalnya juga masih bisa ditambah melalui microSD.
Daya Baterai Lebih Kuat
Sepertinya baterai menjadi salah satu yang diperhatikan Lenovo. Pasalnya, baterai 2.900 mAh pada A7000 ditingkatkan menjadi 3.000 mAh pada A7000 Plus. Diharapkan dengan peningkatan kapasitas daya baterai ini membuat smartphone bisa bertahan hidup lebih lama.
Resolusi Kamera Lebih Tinggi
Peningkatan lain yang cukup terlihat terdapat pada resolusi kamera belakang. Lenovo menyematkan kamera belakang beresolusi 13 MP, meningkat dari 8 MP pada versi sebelumnya. Kameranya tersebut dilengkapi dengan LED flash dan fitur autofocus.
Spesifikasi A7000 Plus lainnya hampir sama dengan A7000, termasuk chipset octa-core 64-bit MediaTek MT6752, kapasitas RAM 2 GB, konektivitas 4G LTE, dan sistem operasi Android Lollipop.
Harga Lenovo A7000 Plus
Di Filipina, smartphone ini mulai tersedia pada tanggal 15 September 2015 dengan harga US$171 atau sekitar Rp 2,4 juta. Di Indonesia Lenovo A7000 Plus akan dijual mulai tanggal 15 September 2015 jam 15.00 WIB dengan nama Lenovo A7000 Special Edition.
Via: GSMArena
Tidak ada komentar: